Senin, 16 November 2009

PonPes Mu'allimin Temanggung, Jawa Tengah.

Assalamu alaikum wr.wb.

Terletak di sebuah jantung kota nan indah yaitu kota Temanggung, sebuah lembaga pendidikan islam tertua ini di bangun. Bertempat di desa jampirejo timur, kec Temanggung, kab Temanggung, sampai saat ini masih berdiri kokoh dan megah.
Tidak banyak lembaga pendidikan islam yang berkembang pesat di Temanggung ini,
Mungkin bisa di katakan Lembaga ini terbesar di Temanggung, bagaimana tidak, dari MTS/SLTP, MA, Asrama ponpes putra-putri,semuanya ada disini. Bahkan dulunya sebuah perkuliahan (STAINU) pun juga di laksanakan disini, namun karena suatu hal akhirnya berpindah.
Fasilitas yang ada di ponpes ini sangatlah bagus, disini tersedia air bersih(mungkin jarang ditemukan di ponpes lain), listrik, pengajaran yang sangat efektif dan intensif, kamar, tempat memasak, ruang pengajaran yang nyaman, dsb.
Kegiatan eksta untuk anak pondok pun juga ada, setiap kamis sore bisa bermain bola di lapangan(bagi santri putra). . ."menyenangkan". . .
Hafalan surat-surat, ziarah makam, rebana, khitobah (semacam latihan pidato gitu), dsb.

Tidak usah khawatir bagi yang tidak bisa memasak sendiri,disini tersedia kantin-kantin yang cool abizz. .,murah lagi. dan dijamin halal..
Cobain dech. . .

Bagi saudara-saudara yang punya foto-foto kenangan di ponpes Mu'allimin ini, bisa di kirim melalui e-mail, ìnsaallah akan di up load dengan tanpa merubah/edit foto tersebut.

Apabila dalam penyampaian ada salah-salah kata, saya mohon maaf.

Wassalamu alaikum wr.wb.